Rayakan Hari Jadi, Radio Star Gelar Workshop Kepenyiaran


 
Workshop Kepenyiaran di Lab Dakwah, Sabtu (29/9/2018)

Purwokerto, LPM SAKA – Komunitas Radio Star gelar Workshop Kepenyiaran dengan tema How To Be A Good Announcer dalam rangka merayakan hari jadi, Sabtu (29/9) di Laboratorium (Lab) Dakwah lantai dua.

Acara yang dimulai pukul 09.00 WIB ini, diikuti sekitar 44 peserta. Workshop ini juga tidak hanya dikhususkan untuk mahasiswa Fakultas Dakwah saja, tetapi dibuka untuk mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Purwokerto yang ingin belajar tentang dunia kepenyiaran.

Pemateri dalam acara ini yaitu penyiar senior dari Radio Republik Indonesia (RRI) Purwokerto, Hanif Fahridads. Dengan hadirnya beliau diharapkan dapat menginspirasi dan memotivasi para peserta sekaligus calon anggota Radio Star. Selain itu, beliau juga tidak segan berbagi ilmu agar bisa menjadi penyiar yang handal.

Sementara itu, saat ditemui dalam wawancaranya Ketua Panitia, Romi Zarida mengungkapkan tujuan dari Workhshop ini, yaitu untuk memperkenalkan Radio Star, “acara ini untuk mengenalkan Radio Star yang alhamdulillah sudah bisa streaming selama satu tahun ini kepada dunia luar khususnya lingkup IAIN Purwokerto,” ungakpnya.

Ia juga menambahkan dengan adanya kegiatan ini bisa membuat antar anggota Radio Star semakin akrab satu sama lain, “semoga semakin mensolidkan kekeluargaan antar Disc Jockey (DJ) Star dari semester atas sampai semester bawah,” tambahnya.

Berbeda dengan Ketua Panitia, General Manager (GM) Radio Star, Khulafa Luthfi Arrasyid, mengungkapkan tujuan dari Workshop ini yaitu untuk meningkatkan kualitas  mahasiswa yang ingin bergelut dalam dunia kepenyiaran, “untuk meningkatkan kualitas mahasiswa-mahasiswi yang ingin menjadi broadcaster, itu kan karena kemaren kan temanya How To Be A Good Announcer jadinya itu untuk meningkatkan kualitas Sobat Star aja yang kepengin bergelut dibidang kepenyiaran,” jelasnya.

Acara ini mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, salah satunya dari Imam Nur Mahmudi mahasiswa angkatan 2017 Jurusan Komunikasi Penyiaran Islam (KPI), dia merasa senang dengan adanya Workshop Kepenyiaran ini dan merasa mendapat inspirasi, “saya senang mengikuti acara ini, saya mendapatkan banyak inspirasi, saya juga ingin mendaftar menjadi anggota radio, supaya saya dapat ilmu dan dapat teman,” ungkapnya.

Reporter          : Dwi Askinita, Fitri Yuliani Sa’adah
Editor              : Wilujeng Nurani                                                      

Post a Comment

Apa pendapat kamu mengenai artikel ini?

Previous Post Next Post